Dapur Scandinavian Modern Mewah Semi Industrial

Dapur Scandinavian Modern Mewah Semi Industrial

Bukan hanya untuk kamar maupun ruang tamu saja, desain dapur Scandinavian modern mewah juga bisa Anda terapkan. Apalagi jika ruang dapur Anda tidak begitu luas.

Gaya desain ini cukup simpel dan ringan, jadi akan sangat cocok diterapkan di dapur mungil Anda tersebut. Yuk intip apa saja inspirasi dan keunggulannya.

Inspirasi Dapur Scandinavian Modern Mewah Semi Industrial

Gaya Skandinavian merupakan desain hunian yang membuat rumah terasa lebih nyaman dan tenang. Sebagian rumah dengan desain ini, memiliki dinding putih yang segar ditambah lantai kayu yang sederhana hingga menciptakan latar belakang yang bersih untuk tampilan peralatan rumah tangga berwarna-warni.

Dengan palet warna yang menenangkan, pencahayaan cukup terang, serta garisnya yang halus, menjadikan ruang Scandinavian cukup hit, tidak terkecuali untuk dapur. 

Jika saat ini Anda tertarik menerapkan desain Scandinavian yang modern mewah dengan semi industrial, berikut adalah inspirasi yang bisa Anda terapkan.

  • Memanfaatkan toples kaca untuk dekor dapur

Inspirasi pertama untuk mewujudkan desain dapur Scandinavian ini yakni dengan menonjolkan berbagai barang dari keperluan sehari-hari. Anda juga bisa menambahkan sesuatu hal yang menarik di rak dapur, seperti halnya menuangkan kue kering maupun pasta di dalam toples kaca, kemudian susun di rak tersebut.

Dapur Scandinavian

Disamping itu, akan lebih cantik lagi jika Anda menyimpan buah serta sayuran dalam keranjang goni yang alami. Hal ini menjadi salah satu cara yang cukup mudah untuk menambahkan gaya ala-ala pedesaan yang santai di dapur Anda.

  •  Gaya Scandinavian dengan palet berwarna putih

Warna-warna putih di dinding serta lemari memang tidak akan pernah salah ketika Anda membuat dapur dengan gaya ini. Untuk interiornya sendiri, alangkah baiknya agar Anda menggunakan palet warna yang terang dan sejuk untuk menciptakan rasa ketenangan juga kemurnian.

Hal ini akan membuatnya sempurna serta bisa memaksimalkan dapur yang kecil. Tambahkan juga kehangatan di ruangan dapur Anda dengan menerapkan aksen kayu serta tembaga.

  •  Simpan peralatan masak di dalam rak

Rak tentu menjadi salah satu cara yang bagus untuk menyimpan barang-barang yang akan Anda gunakan sehari-hari. Sebut saja barang yang pecah belah, maupun tempat kopi dan teh. Gantungkan mug serta talenan untuk lebih memudahkan akses Anda ketika akan menggunakannya.

Dengan menggantung peralatan masak ini menjadi salah satu cara termudah dalam membuat dapur terasa lebih nyaman. Bahkan, cara yang satu ini pun bisa lebih mengirit ruang dalam lemari dapur Anda.

  • Menambahkan aksen metalik

Aksen metalik, khususnya tembaga akan menambah kehangatan di dapur putih yang minimalis. Ketika Anda menghias dapur berwarna putih, Anda dapat bereksperimen dengan bentuk, tekstur, serta sentuhan akhirnya.

Anda juga bisa menambahkan nilai kecantikan apabila ingin membeli beberapa panci tembaga.

  • Aplikasikan lampu gantung

Lampu gantung menjadi salah satu ciri khas dari desain dapur Scandinavian modern terlihat mewah. Disamping itu, cahaya pun memang cukup penting dalam desain Nordik, sebab mereka seringkali mengalami hari-hari musim dingin yang cukup panjang serta gelap.

Orang sana memang cenderung membuat kumpulan cahaya dengan menerapkan lampu gantung yang cukup rendah. Nah, Anda bisa memilih lampu gantung dengan desain yang apik seperti halnya lampu gantung berwarna hitam.

  • Berikan aksen hiasan dengan papan tulis

Melukis area dinding yang cukup luas dengan cat papan tulis untuk membuat papan pengumuman merupakan salah satu cara sederhana yang membawa karakter ke dapur. Untuk tampilan dapur yang lebih kontemporer, Anda dapat mengecat papan tulis serta membuat karya seni yang terinspirasi dari papan menu.

  • Kabinet dua warna

Untuk desain Scandinavian, sebagian besar bergantung pada palet warna yang memang tidak mencolok. Namun, Anda juga tidak perlu takut untuk menambahkan kepribadian dengan percikan warna menarik.

Juga tetap berpegang pada palet warna sederhana yang menonjolkan desain seperti halnya di dapur. Lemari dua warna pun menekankan garis yang bersih serta menjadi elegan.

  • Tambahkan efek alami dengan kayu

Finishing kayu merupakan bagian terpenting untuk menciptakan dapur Scandinavian modern mewah yang sangat otentik. Anda dapat memilih pintu lemari kayu maupun efek kayu dalam menampilkan bahan-bahan alami.

Untuk itu, carilah kayu yang berwarna terang seperti halnya abu atau beech untuk lantai. Hindari juga kayu yang dipernis untuk meja, sebab tampilan yang mentah, alami, bahkan tidak terawat jauh lebih sesuai dengan gaya Scandinavian.

Keunggulan Mengusung Dapur Scandinavian Modern Mewah Semi Industrial

Untuk desain dapur, gaya apapun yang Anda terapkan harus dipastikan sesuai dengan selera Anda juga anggota keluarga. Sebab, rasa nyaman yang bisa dirasakan bersama akan terasa lebih menyenangkan jika dibandingkan dirasakan oleh satu orang saja.

Nah, tidak terkecuali gaya Scandinavian ini, pastikan saat Anda memilihnya anggota keluarga juga menyukainya. Disamping itu, perlu Anda ketahui, gaya yang satu ini akan memberikan banyak keunggulan yang dapat Anda dan keluarga rasakan, diantaranya:

  • Akan memberi kesan dapur yang luas

Dapur Anda yang mengusung desain Scandinavian memang identik dengan warna putih. Pengaplikasian warna putih ini memang sudah diakui oleh para desainer interior bisa memanipulasi persepsi ukuran suatu ruangan, tidak terkecuali dapur.

Warna putih ini akan memberi kesan yang lebih luas dari ukuran aslinya. Apalagi, jika dapur Anda berukuran kecil, desain ini bisa diterapkan.

  • Sangat simpel

Sebagian orang yang menerapkan gaya ini merupakan orang-orang yang berkepribadian simpel serta tidak menginginkan tampilan yang heboh. Umumnya mereka hanya ingin menggunakan furnitur yang diperlukan saja.

Untuk rangka perabotan yang ringan serta fungsional ini memang menjadi favorit para pecinta desain Scandinavian.

  • Desain yang ramah lingkungan

Orang-orang Scandinavian memang cukup memperhatikan kelestarian alam. Oleh karena itu, hunian-hunian mereka selalu mempertimbangkan unsur-unsur keramahan alam di rumah mereka, tidak terkecuali untuk dapurnya.

Pengaplikasian furniture yang minimalis serta penggunaan cahaya alami yang maksimal adalah salah satu bentuk usaha dalam menjaga kelestarian alam tersebut.

  • Dapur akan mendapat cahaya yang alami

Cahaya yang alami tentunya menjadi salah satu elemen alam yang bisa memaksimalkan tampilan dari gaya Scandinavian ini. Untuk itu, banyak juga rumah dengan gaya Scandinavian yang memasang banyak bukaan besar di huniannya.

Hal ini bisa memungkinkan cahaya yang alami masuk ke seluruh ruang dapur, hingga suasana yang segar bisa dinikmati dengan baik.

  • Terdapat unsur alami

Disamping desainnya yang ramah lingkungan, dapur dengan gaya Scandinavian ini juga akan ditemukan unsur material kayu di dalamnya. Kayu sendiri menjadi salah satu material yang memang banyak digunakan dalam interior Scandinavian sebagai pelapis lantai, perabotan, serta dinding.

Bukan hanya kayu, tanaman yang hijau pun bisa membawa suasana alami yang selalu hadir di dapur Anda.

Itulah beberapa keunggulan jika Anda menerapkan gaya dapur Scandinavian modern mewah. meskipun mewah desain ini tidak menampilkan kesan yang berlebihan, lho! Bila Anda butuh mendesain dapur ala model Scandinavian, hubungi Decosain, ya!

Butuh Konsultasi?